Pembangunan Huntap Terkesan Lamban, Pansus DPRD Kota Palu Bakal Gelar RDP

Palu, Berdasarkan peninjauan langsung oleh Panitia Khusus Rehabilitasi dan Rekonstruksi DPRD Kota Palu pada Rabu pagi (12/6/2024) di Huntap Tondo II dan Talise Valangguni, Syarif selaku Ketua Pansus Rehab Rekon mengatakan jika pembangunan Huntap terkesan sangat lambat.

Padahal kata Syarif, masa kontrak pembangunan kedua huntap tersebut harus sudah berakhir pada 16 Juli 2024.

“Waktu yang telah ditetapkan tinggal beberapa saat, namun pekerjaan Huntap saya yakini tidak akan selesai dalam waktu yang ditentukan,” kata Syarif pada konferensi pers di Kantor DPRD Palu Rabu siang, (12/6/2024).

Muslimun turut menambahkan jika progres pembangunan kedua Huntap yang dikerjakan oleh PT. Adhi Karya dan PT. Bumi Karsa tidak sesuai ekspektasi.

“Kalau fakta di lapangan, harusnya tanggal 16 sudah penyerahan dan katanya diserahkan langsung oleh Pak Luhut,” ungkapnya.

“Kalau mau dilihat-lihat pembangunan Huntap itu, kami menduga 3 atau 4 bulan belum kelar-kelar itu,” tambah Muslimun.

Sementara Ahmad Umaiyer dari fraksi Golkar, mengatakan jika Huntap Tondo II yang baru selesai dibangun baru berjumlah 961 unit dari 1.055 unit.

“Selebihnya mau bangun dimana? bangun di atas langit?” ujarnya.

Dengan demikian, Pansus Rehab Rekon DPRD Kota Palu bakal melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan mengundang seluruh pihak terkait untuk mencari kejelasan dari lambatnya pembangunan Huntap bagi masyarakat yang hingga saat ini masih berstatus sebagai penyintas bencana pada 2018 silam.

“Insya allah di hari Jumat, (14/6/2024) kita mau lakukan rapat dengar pendapat dengan seluruh pemangku kepentingan pembangunan Huntap ini,” janji Ahmad Umaiyer dihadapan awak media.

Reporter : Nasrullah Malonda

Editor     : Redaksi

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *