Resmi Lantik 75 Anggota PPK, KPU Sigi Bersiap Kawal Verifikasi Syarat Dukungan Bakal Calon Perseorangan

Sigi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sigi, lantik 75 Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pilkada 2024 di Kabupaten Sigi di kantor KPU Sigi. Desa Maku, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Kamis, (16/5/2024).

Pelantikan Anggota PPK di 15 Kecamatan tersebut dilaksanakan setelah seluruh proses penjaringan melalui seleksi terbuka dilakukan oleh KPU Kabupaten Sigi, dan menetapkan 5 Orang terpilih di masing-masing Kecamatan dan 5 Orang lainnya sebagai calon pengganti (PAW).

Tampak hadir pada kegiatan tersebut, Anggota KPU Provinsi Sulawesi Tengah, Darmiati, Unsur TNI, Polres Sigi, Pemda Sigi, dan juga Bawaslu Kabupaten Sigi.

Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Parmas, dan SDM, KPU Kabupaten Sigi, Suandi Tamrin Bilatullah saat dikonfirmasi Bakuat.com mengatakan 75 Orang Anggota PPK yang dilantik hari ini merupakan hasil dari penjaringan atau seleksi terbuka yang sebelumnya dilakukan oleh KPU Sigi.

“Totalnya 75 Anggota PPK yang dilantik hari ini, dibagi 3 zona dan merupakan hasil dari keseluruhan proses seleksi terbuka”. Ucap Suandi

Suandi berharap agar PPK yang dilantik tersebut dapat melaksanakan tugasnya dalam mengawal tahapan-tahapan Pilkada 2024 di Kabupaten Sigi.

“Kami berharap agar PPK yang dilantik hari ini dapat melaksanakan tugas, kewajibannya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku”. Harapnya

Ia juga menambahkan bahwa PPK yang baru saja dilantik hari ini kiranya dapat segera membantu KPU Sigi dalam mengawal tahapan verifikasi administrasi yang akan dilanjutkan dengan verifikasi faktual pencalonan jalur perseorangan yang akan berjalan di Kabupaten Sigi.

“Saat ini kita sudah masuk tahapan verifikasi administrasi selanjutnya akan berlanjut pada verifikasi faktual, seluruh PPK yang baru dilantik akan dapat membantu”. Pungkasnya

(red)

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *