KPU Touna Minta Klarifikasi Tudingan Pintu Rahasia, Ewhyn : postingan saya kemarin itu tidak seutuhnya menjus kpu

Ampana – Komisi Pemilihan Umum (KPU)Kabupaten Tojo Una-Una, menggelar konferensi pers untuk meminta klarifikasi terkait adanya tudingan tentang ‘Pintu Rahasia’ di kantor KPU Tojo Una-Una yang sempat heboh dan beredar di sosial media beberapa waktu lalu.

Konferensi pers digelar KPU Tojo Una-Una sekitar pukul 16.49, Jumat, (5/1/2024) bertempat di Ruang Audio Visual dan Ruang diskusi, dan dihadiri Ketua, anggota, dan Sekretaris KPU Tojo Una-Una, Ahdin L Nondo, Zakaria, Nidaul, Arfan Patanda, Naser Lahay, dan Moh. Fitra Akbar, Kapolres Touna Ridwan M. J. Hutagaol, Ketua dan anggota Badan Pengawas Pemilu Tojo Una-Una Taufik Rizal Liara, Arfan Tandje dan  pemilik akun Facebook, Ewhyn.

Dalam paparannya, Ketua KPU Tojo Una-Una,  Ahdin L Nondo, mengatakan bahwa konferensi pers dilaksanakan sebagai tindak lanjut terkait kasus tudingan yang di lontarkan oleh oknum masyarakat di akun Media sosial pribadinya dan sempat viral beberapa waktu lalu, lewat konferensi pers pihak kita juga secara kelembagaan akan memberikan penjelasan konkrit terkait tudingan tersebut serta meminta klarifikasi dari oknum yang bersangkutan.

“Yah konferensi pers dilaksanakan agar menjadi bentuk tindak lanjut dari kasus yang sempat viral itu, maka dengan ini pihak kami memberi penjelasan lengkap kepada pihak-pihak yang terkait agar kemudian tidak ada kesalahpahaman yang terjadi apalagi voting day sudah dekat”,Ujar ketua KPU tersebut.

Ahdin juga menjelaskan bahwa video yang sempat beredar di sosial media terkait pintu rahasia yang ada di KPU Tojo Una-Una tidak benar adanya, sebab beberapa sekat ruangan memang sedang dalam tahap renovasi dan material yang digunakan berbahan tripleks.

“Terkait yang beredar di medsos itu tidak benar, dan gudang logistik yang dianggap ada pintu rahasianya adalah tahap renovasi dan rata-rata menggunakan tripleks. Hanya saja terlihat  seperti pintu namun tidak seperti itu”,ucap Ahdin.

Lebih lanjut, Ahdin saat di tanya oleh salah satu rekan media, Bagaimana tanggapan KPU terkait kasus yang beredar di medsos dan sempat viral tersebut, Ahdin tegas menjawab bahwa KPU secara kelembagaan terus berkoordinasi dengan KPU Provinsi Sulawesi Tengah dan pihak Kepolisian untuk mengambil langkah persuasif dan konkrit.

“Kami atas nama kelembagaan sudah melakukan koordinasi dengan pimpinan KPU Provinsi Sulawesi Tengah serta pihak Kepolisian untuk menempuh langkah-langkah persuasif maupun langkah konkrit kepada yang bersangkutan”, jawab Ahdin.

Baca berita terkait : https://bakuat.com/2023/12/29/dituding-miliki-pintu-rahasia-kpu-touna-rencana-tempuh-jalur-hukum/

Sementara itu, pemilik akun Facebook, Ewhyn saat dimintai klarifikasi pada saat konferensi pers tersebut mengatakan bahwa dirinya tidak bermaksud menuding dan menjustifikasi bahwa KPU Tojo Una-Una memiliki pintu rahasia.

“postingan saya kemarin itu tidak seutuhnya menjus kpu tojo una una bahwa ada pintu rahasia, dalam postingan itu saya hanya bermaksud jika terjadi hal-hal semacam itu kpu harus lebih semangat evaluasi kerja kerja tahun sebelumnya”

Lebih jauh, dirinya mengatakan adanya kejadian ini justru menjadikan KPU Tojo Una-Una semakin semangat dan lebih baik dalam menjalankan kinerja sebagai mestinya.

Di akhir klarifikasinya, Ewhyn memberikan apresiasi penuh atas kinerja KPU Tojo Una-Una dan berharap pemilu bisa berjalan dengan damai dan jujur.

(wl)

Comment